
HerStory, Jakarta —
Apa yang kamu lakukan saat akhir pekan Moms? Biasanya, akhir pekan menjadi waktu yang tepat untuk merilekskan kembali otak dan tubuh yang sudah seminggu penuh bekerja.
Selain pergi liburan, sempatkan untuk berolahraga di akhir pekan ya Moms. Seperti diketahui, olahraga merupakan aktivitas fisik yang memberikan manfaat baik bagi tubuh.
Sebuah penelitian dari JAMA Internak Medicine menjelaskan bahwa melakukan olahraga secara rutin sebanyak tiga kali per minggu atau lebih, akan memberikan lebih banyak manfaat bagi kesehatan. Berikut ini beberapa rekomendasi olahraga yang pas untuk kamu lakukan di akhir pekan bareng orang terkasih. Apa saja?
1. Jogging
Jogging merupakan jenis olahraga yang paling sering dilakukan saat akhir pekan, baik pagi maupun sore hari. Jogging juga dapat dilakukan oleh siapa pun baik anak-anak, remaja, dewasa, hingga lansia sekalipun, sehingga tidak membutuhkan hal-hal khusus untuk melakukannya.
Beragam manfaat baik yang akan didapat setelah melakukan jogging, yakni menjaga berat badan, meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh, mengurangi kadar kolesterol serta gula darah, meningkatkan mood, serta membuat tidur lebih nyenyak.
2. Bersepeda
Selain jogging, bersepeda juga menjadi salah satu olahraga favorit bagi sebagian orang. Bersepeda juga menjadi opsi low-impact exercise, yakni jenis olahraga yang umumnya direkomendasikan bagi setiap orang yang baru mulai berolahraga, obesitas, atau rentan mengalami cedera.
Berdasarkan studi dari British Journal of Sport Science Medicine, melakukan olahraga dengan intensitas tertentu seperti bersepeda akan membantu mencegah terjadinya hipertensi atau tekanan darah tinggi, serta turut menjaga jantung agar tetap sehat.
Selain itu, bersepeda juga dapat meningkatkan kekuatan, koordinasi, serta keseimbangan tubuh, Moms.