10 Laptop dengan AMD Ryzen 3 Termurah di Tahun 2023

22

AMD, perusahaan pesaing Intel, mengembangkan mikroprosesor bernama Ryzen. Ryzen ini jadi salah satu prosesor besutan AMD yang terbilang sukses, mampu bersaing, dan bahkan performanya bisa mengalahkan beberapa tipe prosesor Intel di kelas tertentu.

Sebelum era Ryzen, AMD bisa dikatakan cukup ketinggalan jauh dari Intel. Prosesor mereka cenderung boros daya dan performanya tidak bisa mengalahkan prosesor Intel. Lain cerita ketika Ryzen datang. Ryzen menawarkan performa yang tergolong baik dan juga lebih hemat daya.

Karena Ryzen dikenal sebagai prosesor yang tergolong bagus, tidak heran jika kemudian banyak orang yang mencari laptop dengan prosesor AMD Ryzen, terutama Ryzen 3, prosesor AMD Ryzen paling dasar.

Nah, jika kebetulan Anda sedang mencari laptop dengan AMD Ryzen 3, Anda bisa menyimak daftar laptop AMD Ryzen 3 termurah yang Carisinyal susun. Simak daftarnya berikut ini!

1. HP 14 AMD Ryzen 3 3250U

 HP 14
  • Layar: 14″ FHD Display (1920 x 1080) IPS
  • Processor: AMD Ryzen 3 3250U, 2 core 4 thread, up to 3.5Ghz
  • Graphic Card: AMD Radeon
  • RAM: 4 GB DDR4, slot kosong SODIMM
  • Storage: 256 GB SSD M.2 NVMe, slot kosong SATA 2,5 inci
  • Optical Drive:
  • Konektivitas: WiFi AC, Bluetooth 4.2
  • Port: 1 x SuperSpeed USB Type-C® 5Gbps signaling rate, 2 x SuperSpeed USB Type-A 5Gbps signaling rate, 1 x HDMI 1.4b, 1 x RJ-45, 1 x headphone/microphone combo
  • Baterai: 3-cell, 41 Wh

HP 14 merupakan anggota HP Essentials, sebuah lini laptop dasar yang sebenarnya tidak untuk neko-neko. Namun, nyatanya mampu memenuhi berbagai kebutuhan. Untuk keperluan multimedia, laptop Rp5,1 jutaan ini sangat mendukung karena layarnya sudah IPS Full HD, ada speaker stereo, dan baterainya tahan hingga 10 jam.

Untuk bekerja sampai lembur, pengguna dimanjakan dengan keyboard full size. Keyboard tersebut sudah dilengkapi dengan lampu latar sehingga mengetik pada malam hari bukan masalah. Bagaimana dengan main game, bikin desain grafis, dan edit video tipis-tipis? Jawabannya bisa!

Prosesor AMD Ryzen 3 keluaran 2020 di laptop ini cukup kencang. Prosesor 14 nm ini akan bekerja optimal jika Anda meng-upgrade RAM si laptop menjadi dual channel. Ya, HP 14 punya dua slot RAM sehingga muda untuk di-upgrade. Penyimpanannya pun bisa juga di-upgrade via slot M.2 PCIe ataupun SATA 2,5 inci. Tertarik membelinya?

2. Lenovo V15-ADA Ryzen 3

lenovo v15
  • Layar: 15,6 HD TN (1366 X 768), antiglare
  • Processor: AMD Ryzen 3 3250U, 2 core 4 thread, up to 3.5Ghz
  • Graphic Card: AMD Radeon
  • RAM: 4 GB DDR4, upgradeable
  • Storage: 256 GB SSD NVMe, slot kosong sata 2,5 inci
  • Optical Drive:
  • Konektivitas: WiFi 5, Bluetooth 5.0
  • Port: 2 x USB-A 3.0 (Gen 1), USB 2.0 (Gen 1), HDMI, SD card reader, Headphone / mic combo
  • Baterai: 35 Wh

Lenovo V15 ADA varian Ryzen 3 3250U adalah laptop yang oke buat para pekerja. Layak juga diandalkan untuk mereka yang bergelut di bisnis UMKM. Laptop ini bisa menjadi investasi jangka panjang karena durabilitasnya. Lenovo mengeklaim, laptop ini telah melalui berbagai pengujian ekstrem.

Mulai dari guncangan, getaran, dan temperatur tertinggi pemakaian. Keberhasilan melalui pengujian tersebut menjadikan Lenovo V15 ADA sebagai laptop yang build to last. Selain faktor itu, ada beberapa hal lain yang menjadi daya tarik laptop ini. Misalnya seperti layar yang lebar dan keyboard dengan numpad terdedikasi.

Laptop ini juga menyediakan akses untuk upgrade RAM dan penyimpanan. Anda bisa memperoleh laptop dengan penampilan profesional ini di harga mulai dari Rp4,7 jutaan. Sayang, Lenovo V15 ADA dijual tanpa sistem operasi Windows dan aplikasi Microsoft Office.

Baca Juga:

3. HP 14-Fq0110wm AMD Ryzen 3-3250U

HP 14 Ryzen 5 5500U
  • Layar: 14″ FHD (1920 x 1080), IPS
  • Processor: AMD Ryzen 3 3250U, 2 core 4 thread, up to 3.5Ghz
  • Graphic Card: AMD Radeon
  • RAM: 8 GB DDR4
  • Storage: 256 GB SSD M.2 NVMe
  • Optical Drive:
  • Konektivitas: WiFI 5, Bluetooth 4.2
  • Port: 1 multi-format SD media card reader, 1 SuperSpeed USB Type-C® 5Gbps signaling rate, 2 SuperSpeed USB Type-A 5Gbps signaling rate, 1 HDMI 1.4b, 1 AC smart pin. 1 headphone/microphone combo
  • Baterai: 3 Cell, 41 Wh (hingga 9 jam lebih)

Menghafal nama HP 14 Fq0110wm tentu sulit. Akan lebih mudah jika ditulis “HP 14” saja diiringi Ryzen 3 3250U sebagai prosesornya. Laptop dari seri HP Essentials ini didesain untuk keperluan produktif dan hiburan. Tak perlu membeli laptop untuk fungsi yang berbeda. Cukup miliki laptop Rp5,3 jutaan ini untuk banyak keperluan.

Kemampuan layar, suara, dan daya tahan baterai tak perlu dipertanyakan lagi. Bahkan laptop 1,47 kg ini punya performa memadai karena menggunakan prosesor Ryzen 3 3250U masih relevan. Prosesor dengan TDP 15W ini hemat daya dan cukup bertenaga untuk me-render vektor simpel ataupun video 1080p.

Yang menarik, HP 14 ini ternyata sudah mendukung pengisian cepat. Mengisi baterai 0-50% hanya memerlukan waktu 45 menit. Adapun HP 14-Fq0110wm dijual bersama charger, tas, dan Windows 11 Home. Terdapat garansi distributor selama 1 tahun buat si laptop.

4. Lenovo IdeaPad Slim 3

Lenovo IdeaPad Slim 3 14
  • Layar: 14″ ( 1920 x 1080 ) FHD, IPS
  • Processor: AMD Ryzen 3 3250U, 2 core 4 thread, up to 3.5Ghz
  • Graphic Card: AMD Radeon
  • RAM: 4 GB DDR4 onboard, slot kosong SODIMM
  • Storage: 256 GB SSD M.2 Nvme, slot kosong SATA 2,5 inci
  • Optical Drive:
  • Konektivitas: WiFi AC, Bluetooth 4.2
  • Port: Headphone/Mic Combo Jack, 2 USB 3.1 Gen 1 Type-A (Data Transfer Only), 1 USB 2.0 Type-A (Data Transfer Only), 1 AC smart pin, 1 HDMI
  • Baterai: 35 Wh

Kejahatan siber pada zaman sekarang banyak macamnya. Ada yang memanfaatkan jaringan internet lalu menyadap webcam laptop target. Nah, jika Anda adalah orang yang perhatian dengan keamanan, Lenovo IdeaPad Slim 3 14 varian Ryzen 3 3250U ini bisa jadi solusi.

Pasalnya, laptop ini memiliki webcam yang ada penutupnya. Saat webcam tidak digunakan, Anda bisa menutupnya untuk menghindari penyadapan. Keunggulan selanjutnya dari laptop berpenampilan profesional ini adalah keyboard-nya. Tombol power berada di luar layout keyboard, sehingga mengeliminasi insiden salah pencet.

Selain itu, posisi touchpad si laptop berada di tengah-tengah tombol spasi. Hal itu membuat telapak tangan tidak mudah masuk ke area touchpad saat mengetik. Hanya, keyboard laptop 1,46 kg ini belum dilengkapi lampu latar. Performa laptop ini masih sangat oke berkat Ryzen 3 3250U, penyimpanan SSD, dan RAM yang upgradeable.

Setidaknya untuk menunjang olah dokumen, main game populer, serta edit grafis dan video ringan. Lenovo membanderol laptop ini dengan harga mulai dari Rp5,5 jutaan. Windows 11 Home, Office Home & Student, charger, tas, dan garansi resmi 1 tahun masuk dalam paket penjualan. Tertarik?

5. Lenovo IdeaPad V14 Ryzen 3 5300U 

LENOVO V14 Gen 2 _
  • Layar: 14″ HD (1366×768) TN 250nits Anti-glare, 45% NTSC
  • Processor: AMD Ryzen 3 5300U
  • Graphic Card: Integrated AMD Radeon Graphics
  • RAM: 4GB / Upgraded 8GB DDR4
  • Storage: 256GB SSD
  • Optical Drive:
  • Konektivitas: 11ac, 2×2 + BT5.0
  • Port: 1x USB 2.0, 1x USB 3.2 Gen 1, 1x USB-C 3.2 Gen 1 (support data transfer only), 1x HDMI 1.4b, 1x Ethernet (RJ-45), 1x Headphone / microphone combo jack (3.5mm), 1x Power connector
  • Baterai: Integrated 38Wh

Lenovo V14 Gen 2 merupakan laptop kencang untuk keperluan produktivitas harian dan juga gaming ringan. Dengan berbekal AMD Ryzen 3 5300U (memiliki konfigurasi quad core dengan turbo boost mencapai 3.8 GHz), Anda diberi keleluasaan untuk membuka program atau gim yang lebih demanding dari biasanya.

Ini cocok untuk Anda yang membutuhkan performa ekstra di atas rata-rata, mengingat para pesaingnya masih mentok di AMD Ryzen 3 3000 series. Akan tetapi, sayangnya layar laptop ini hanya suguhkan resolusi HD.

carisinyal